Hai semuanya..
Assalamualaikum Wr Wb
Akhirnya terwujud juga bisa sharing tentang dunia perjahitan. Alhamdulillah yah.
Kali ini aku membuat simpel cardigan. Gak perlu bikin pola, langsung gunting dan jahit. Kalo kalian belum punya mesin jahit, kalian bisa jahit tangan. Kalau ada niat dan rajin yang luarbiasa, menjahit tangan itu akan menjadi hal yang mudah dan menyenangkan (bagiku sih enggak, lol).
Sebenarnya aku menggunakan kain Ribs. Kain yang biasanya digunakan untuk membuat bisban kaos. Yang biasanya ada di bagian leher atau ujung tangan. Ini disebabkan karena di sini aku belum menemukan toko yang menjual kain ribs eceran. Minimal harus beli 1 kilo, kira-kira 3,5 meter. Kainnya lumayan tebal dan aku pikir bisa menghangatkanku ketika hangout dimalam minggu. Akhirnya, jadilah cardigan ini.
Kalian bisa menggunakan kain jenis apa saja. Kain kaos/ jersey, katun, kain silk, atau kain sifon. Apapun deh kain yang kalian suka. Selamat berkarya.
Bahan yang dibutuhkan adalah:
- 1,5 meter kain yang kalian suka (aku pake kain Ribs/ kain stretch).
- 1 gulung benang jahit, sesuai dengan warna kain.
- 1 buah jarum jahit.
Proses Pembuatannya:
Siapkan kain dengan ukuran 120cm x 80 cm. Kemudian lipat membentuk persegi panjang.
Ukur kain di bagian pinggirannya. 10cm untuk sisi kain yang potongan. 20cm untuk sisi kain yang menyambung. Kemudian buat garis dan gunting sesuai garisnya. Kemudian jahit di setiap sisinya. Kalo kalian pake kain jenis yang gak melar, ukuran yang 10cm dilebihin yak. Kalo pake ukuran ini bakal ngepas banget. Kira2 tambahain kurleb 5-10cm sesuai ukuran tubuh.
Siapkan sisa kain, ukur 40cm x 20cm. Kemudian gunting. Kemudian lipat membentuk persegi panjang. Dan jahit.
Setelah dijahit, dorong kain tersebut dari ujung lubang sampai bertemu dengan ujung lubang yang lain. Kalo menggunakan kain jenis gak melas, yang 20cm ditambah kurleb 10-20cm.
Kemudian masukkan ke dalam lubang badan. Rapikan, dan jahit melingkar.
Dan taraaaaa... Cardiganpun jadi. Jangan lupa untuk dicuci dan disetrika. Minimal disetrika lah ya kalau kalian gak sabar buat di pakai. Supaya, hasil jahitan lebih rapih dan enak dipandang mata.
Kalian juga bisa lihat step by stepnya di Youtube Channel aku.